Babinsa Kodim Ponorogo Dampingi Peternak Sapi Jaga Kesehatan Ternak
Babinsa kodim Ponorogo dampingi peternak pentingnya menjaga kesehatan
PONOROGO, SINYALPONOROGO — Tak hanya menjaga keamanan desa, Bintara Pembina Desa (Babinsa) juga terjun langsung mendampingi ekonomi rakyat. Seperti dilakukan Serka Edi Purwanto, Babinsa Koramil Tipe B 0802/17 Pulung, Kodim 0802/Ponorogo, yang rutin menyambangi peternak sapi di Desa Karangpatihan, Kecamatan Pulung.
Hari ini, Edi mendampingi Tumari, salah satu peternak yang telah 15 tahun menekuni usaha ternak sapi. Tumari kini memelihara enam ekor sapi sebagai sumber penghidupan.
“Selain mendampingi petani, kami juga mengawal para peternak. Kami ingin mereka sukses dan mandiri,” kata Edi saat ditemui di kandang sapi milik Tumari Rabu, 9/07/2025.
Desa Karangpatihan tercatat memiliki sekitar 30 peternak sapi. Kepada mereka, Edi tak bosan mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan kandang dan kesehatan hewan. Ia juga mendorong para peternak untuk rutin berkonsultasi dengan mantri hewan, serta mengikuti program vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dari pemerintah.
“Kami berharap ternak warga tetap sehat, karena ini sumber ekonomi mereka. Kalau ternak sakit, ekonomi keluarga juga terganggu,” ujarnya.
Komsos (Komunikasi Sosial) yang dilakukan Babinsa seperti Edi bukan hanya soal keamanan wilayah. Lebih jauh, ini menjadi jembatan TNI dengan masyarakat, mengokohkan kemanunggalan TNI-rakyat demi kesejahteraan desa.
Penulis : Nanang