72 Prajurit Kodim 0802/Ponorogo Naik Pangkat, Kasdim: Bukan Hak, Tapi Penghargaan Negara

Mayor Inf Agus Budi C, Kasdim 0802 Ponorogo beri ucapan selamat kepada anggota yang alami kenaikan pangkat
PONOROGO, SINYALPONOROGO – Sebanyak 72 anggota Kodim 0802/Ponorogo resmi naik pangkat satu tingkat lebih tinggi dalam upacara Korps Kenaikan Pangkat periode 1 Oktober 2025 yang digelar di Gedung Paraduta Kodim 0802, Rabu (1/10/2025).
Upacara dipimpin oleh Kasdim 0802/Ponorogo, Mayor Inf Agus Budi C, mewakili Dandim Letkol Inf Dwi Soerjono. Hadir dalam acara tersebut jajaran perwira, bintara, tamtama, PNS, serta Ketua Persit KCK Cab XVI Dim Ponorogo, Dina Soerjono.
Dalam sambutannya, Mayor Agus menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukanlah hak mutlak setiap prajurit, melainkan bentuk penghargaan negara atas dedikasi, kedisiplinan, loyalitas, dan kualitas kerja.
“Selamat kepada 72 anggota yang mendapat kenaikan pangkat. Ingatlah bahwa ini bukan sekadar penghargaan simbolis, tetapi amanah yang harus dipertanggungjawabkan kepada negara dan satuan,” ujarnya.
Ia juga berpesan agar seluruh prajurit tetap bersyukur dan menjadikan kenaikan pangkat sebagai motivasi untuk meningkatkan semangat pengabdian.
Dari total 72 prajurit yang naik pangkat, enam di antaranya naik pangkat perwira pertama (Pama) yang melaksanakan laporan korps di Makodam V/Brawijaya, enam bintara penghargaan, 46 bintara reguler, serta 15 tamtama reguler.
Momentum ini menjadi pengingat bahwa setiap capaian dalam karier militer lahir dari kerja keras, loyalitas, dan komitmen menjaga kehormatan bangsa.
Penulis : Nanang