![]() |
Ruas jalan Selur tanggaran mulus memudahkan transportasi |
![]() |
Camat Ngrayun bersama staf ketika meninjau ruas jalan di kecamatan Ngrayun |
![]() |
Awal kondisi jalan baosan lor baosan kidul Sangat memprihatinkan |
Bahkan untuk tahun ini saja di Kecamatan Ngrayun lanjut Hadi, hampir semua ruas jalan utama penghubung desa-desa di kecamatan Ngrayun juga mendapatkan perbaikan dan peningkatan jalan sehingga harapannya ini akan membuat kondisi jalan di kecamatan Ngrayun semakin bagus.
![]() |
Ruas jalan baosan lor baosan kidul kini mulai diperbaiki |
"Harus kita akui, memang ruas jalan baosan kidul kondisinya rusak berat dan ketika itu hanya di urug dengan material atau tanah tetapi kemarin hujan makanya kondisinya jadi becek dan licin."terang Hadi R Rahardjo.
Namun demikian kata camat Ngrayun pihaknya sudah mengusulkan untuk perbaikan dan tahun ini ada lima titik dan diantaranya ada di ruas jalan tersebut. Diakui Camat Ngrayun, dua tahun terakhir ini perhatian bupati ipong soal kondisi jalan di kecamatan Ngrayun cukup tinggi dan luar biasa. Dan itu beliau tunjukkan perhatiannya dengan menggelontor anggaran yang cukup besar untuk perbaikan jalan di kecamatan Ngrayun.
"Mengingat tingkat kerusakan jalan di Ngrayun memang luar biasa tapi selama dua tahun terakhir ini sudah mulai berkurang karena gelontoran anggaran untuk perbaikan dan peningkatan jalan di Ngrayun. Tapi memang belum keseluruhan. Tapi ini sudah luar biasa."ungkapnya.
Berikut ini sebagian ruas jalan yang ada di kecamatan Ngrayun dan sudah mendapatkan penanganan peningkatan jalan diantaranya ruas bungkal - ngrayun, ruas ngrayun-jajar, ruas slahung-mrayan, ruas mrayan-binade, ruas mrayan-montongan, ruas binade-gemaharjo,
ruas tumpak lego - gajah, ruas selur-jajar, ruas cepoko-ngandel, ruas bagong-koni (arah temon-sendang), ruas baosan lor-baosan kidul dan beberapa ruas jalan lainnya.(Nanang)
Posting Komentar