Bupati Ipong ketika memimpin rapat terkait penanganan covid19 di Ponorogo beberapa waktu lalu
SINYALPONOROGO, PONOROGO - Kabar duka kembali harus diterima oleh seluruh warga masyarakat Ponorogo, 2 pasien covid19 asal kecamatan Sawoo dan Ponorogo meninggal dunia setelah dirawat beberapa hari di rumah sakit. Dengan demikian, jumlah orang meninggal karena covid19 di Kabupaten Ponorogo sudah mencapai 60 orang.
"Kasus meninggal masih terus terjadi. Pada hari ini didapatkan 2 orang pasien confirm meninggal dunia. Mereka adalah Perempuan, usia 56 tahun, alamat domisili Kecamatan Sawoo dan Laki-Laki, 59 tahun, alamat domisili Kecamatan Ponorogo."ungkap Bupati Ponorogo, H. Ipong Muchlissoni dalam riliesnya Rabu, 6/1/2021.
Dalam kesempatan itu, bupati juga menyampaikan perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Ponorogo per hari Rabu (06/01/2021).
"Hari ini terdapat tambahan 30 KASUS KONFIRM BARU."Kata bupati Ipong sedih.
Dari jumlah tersebut, dengan riwayat sebagai berikut 12 orang awalnya merupakan kasus kontak erat dan setelah dilakukan pemeriksaan PCR didapatkan hasil positif, 2 orang awalnya melakukan pemeriksaan rapid antibody secara mandiri dengan hasil reaktif dan setelah dilakukan pemeriksaan PCR didapatkan hasil positif.
Kemudian, 14 orang suspek yang dirawat di RS dengan gejala sedang – berat yang mengarah COVID19 dan setelah dilakukan pemeriksaan PCR didapatkan hasil positif, 2 orang melakukan pemeriksaan PCR secara mandiri dan didapatkan hasil positif.
Sementara itu, berdasarkan alamatnya, 30 kasus tersebut berasal dari Kecamatan Babadan 4, Badegan 1, Balong 1, Bungkal 2, Jenangan 3, Jetis 1, Mlarak 1, Ngrayun 1, Ponorogo 5, Pulung 1, Siman 1, Sambit 5 dan Sawoo 4.(Nang)
TOTAL KASUS PER HARI INI = 1317
SEMBUH = 1.032
MENINGGAL = 60
ISOLASI = 225
Posting Komentar